PENGUMUMAN KELULUSAN

 Berdasarkan rapat bersama Kepala Sekolah dan Dewan Guru SMA Negeri 8 Kepulauan Tanimbar tentang Penentuan Kelulusan Peserta Didik yang mengacu pada Surat Pemberitahuan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku Nomor 420/800/2023 dan berdasarkan Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum dan Asesmen Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Riset dan Teknologi Nomor: 004/H/EP/2023. Pengumuman kelulusan peserta didik SMA Negeri 8 Kepulauan Tanimbar dilaksanakan pada hari Jumat, 05 Mei 2023 pukul 10.00 WIT secara Daring melalui laman website sekolah ini. Peserta didik dapat mengakses pengumuman kelulusan dimanapun melalui gadget (HP/Tablet/Komputer) masing-masing.

Adapun mekanisme yang perlu dilakukan peserta didik untuk dapat mengetahui hasil keputusan kelulusan adalah dengan mengakses tautan link pada gambar di bawah yang mulai aktif pada pukul 10.00 WIT. Kemudian masing-masing peserta didik memasukkan NISN pada laman pengumuman kelulusan untuk dapat mengetahui dan mengunduh file hasil keputusannya. File yang di unduh berupa draft Surat Keterangan Kelulusan (SKL) yang sifatnya hanya untuk bisa diketahui isinya dan tidak dapat digunakan untuk kepentingan pengurusan administrasi apapun. Selain itu, draft SKL juga dimaksudkan untuk peserta didik dapat mengecek kembali kevalidan data identitasnya masing-masing. Sehingga, jika diketahui ada kesalahan data identitas maka peserta didik dapat melaporkannya kepada pihak sekolah dalam hal ini bidang kurikulum sekolah selaku penanggung jawab kegiatan. Untuk kemudian diperbaiki dalam penerbitan Surat Keterangan Kelulusan (SKL) yang berfungsi sementara dan berlaku hanya sampai dengan penerbitan Ijasah yang sah.

 

Perlu diingatkan bahwa, peserta didik harus menjaga nilai etika dan estetika pendidikan karakter yang ditanamkan di SMAN 8 Kepulauan Tanimbar dengan tidak melakukan kegiatan-kegiatan yang dilarang oleh sekolah seperti : seperti berkumpul, pawai, konvoi atau kegiatan lainnya, serta mencoret-coret seragam sekolah dan tindakan-tindakan yang tidak terpuji lainnya.